Kementerian Keuangan Republik Indonesia (Kemenkeu RI) kembali mengadakan Olimpiade APBN 2023, olimpiade yang telah diselenggarakan 6 tahun ini mengusung tema “Generasi Muda Peduli Uang Kita” kegiatan ini merupakan salah satu upaya Kemenkeu untuk meningkatkan rasa empati dan kesadaran masyarakat, khususnya pelajar setingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan pendidik, terhadap APBN.
Dalam kegiatan tersebut, terdapat 4.010 tim yang mengikuti lomba Olimpiade APBN 2023. Ada 4 kategori perlombaan yang bisa diikuti oleh Mahasiswa D3 hingga S1/D4, pelajar SMA/Sederajat, pelajar SMP/Sederajat dan juga Guru SMP/SMA yaitu Lomba Konten APBN tingkat SMP/Sederajat, Lomba Olimpiade APBN tingkat SMA/Sederajat, Lomba Debat APBN tingkat D3, D4/S1, dan Kompetisi Video Mengajar APBN.
Dikesempatan ini Darma Yudha turut ikut serta mengirimkan perwakilan Mr. Sahala Freddy Simanjuntak, M.Pd., Gr. Guru SMA Darma Yudha dalam Kompetisi Video Mengajar APBN yang dilaksanakan pada 28 Oktober hingga 3 November 2023 dan dihadiri langsung Menteri Keuangan Republik Indonesia (Menkeu RI) Sri Mulyani Indrawati.
Menkeu juga memberikan apresiasi kepada para guru yang telah berpartisipasi dalam Lomba Mengajar APBN. Menkeu menilai menjelaskan APBN dalam video kreatif yang berdurasi 7 menit bukan hal yang mudah.
“Saya sangat mengagumi dan tentu semangat seperti ini yang ingin terus dibangun dan dikembangkan di Indonesia. Kalau sudah menjadi paham juga diminta untuk share ke guru-guru yang lain. Inilah yang kita sebutkan cara kita untuk jagain Indonesia. Sebarkan hal-hal positif, sebarkan informasi-informasi yang akurat, sebarkan berbagai perdebatan publik yang kritis tapi tetap konstruktif,” kata Menkeu.
Dikompetisi ini Mr. Sahala Freddy Simanjuntak, M.Pd., Gr. berhasil menjadi 20 peserta terbaik se-Indonesia dari ribuan peserta guru SMP/Sederajat dan SMA/Sederajat yang mengikuti kompetisi ini. Serta berkesempatan hadir di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan RI di Jakarta.
Rasa bangga Darma Yudha kepada Mr. Sahala Freddy Simanjuntak, M.Pd., Gr. telah berhasil meraih Juara 1 tingkat Nasional kategori Kompetisi Video Mengajar APBN di Olimpiade APBN Kementrian Keuangan Republik Indonesia, serta mendapat penyerahan piagam penghargaan langsung oleh Menteri Keuangan Republik Indonesia yaitu Sri Mulyani di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan RI, Jakarta. Congratulations!