SMA Darma Yudha terus menorehkan prestasi cemerlangnya sebagai sekolah berprestasi di Kota Pekanbaru. Kali ini dalam lomba pesona matematika dengan tema smart competition. Kompetisi matematika ini ditaja Himpunan Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Riau.
Kompetisi matematika ini berlangsung pda hari Sabtu dan Minggu, 12-13 November 2016 serta 19-20 November 2016. SMA Darma Yudha menyabet dua peringkat dalam lomba matematika ini.
SMA Darma Yudha sendiri mengirimkan 2 tim. Pertama, terdiri dari trio Yanssen Ramaputra, Elyssia Yuwono, dan Jocelyn Stephani. Kedua, terdiri dari trio Felix Sugianto, Fernaldi Fauzie, dan Enrique Juspi. Mereka semua berada di bawah bimbingan yang baik dan cermat dari Sir Yohannes dan Sir Doni serta mathematics team SMA Darma Yudha.
Setelah melalui serangkaian tahapan mulai dari tahap penyisihan, tahap semifinal, dan tahap final maka pada akhirnya meraih serangkaian prestasi cemerlang. Tim pertama yang diwakili oleh trio Yanssen Ramaputra, Elyssia Yuwono, dan Jocelyn Stephani meraih juara 1 sedangkan tim kedua yang diwakili oleh trio Felix Sugianto, Fernaldi Fauzie, dan Enrique Juspi meraih juara 3.
Kedua prestasi membanggakan ini tentunya membuat nama sekolah SMA Darma Yudha semakin dikenal sebagai sekolah berprestasi. Salah seorang pembimbing Sir Yohannes menyampaikan, “Prestasi hebat ini dicapai tentunya berkat dukungan semua pihak sehingga hasil akhirnya sesuai yang diinginkan yakni juara 1 tim pertama dan juara 3 tim kedua.” Bravo tim matematika SMA Darma Yudha. (JK)
Prestasi SMA Darma Yudha Dalam Smart Competition FMIPA Universitas Riau
Posted on by admin
0